Gantung, 5 Juni 2022, Hutan Mangrove memiliki fungsi yang sangat besar bagi lingkungan hidup kita diantarnya sebagai ekosistem yang mampu mencegah abrasi dan dampak gelombang pasang air laut. sekaligus sebagai penyangga kehidupan di sepadan sungai, pantai dan eustaria

Salah satu Lembaga NonStruktural yaitu Badan Restorasi Gambut dan Mangrove Republik Indonesia (BRGM) yang bertugas memfasilitasi percepatan pelaksanaan restorasi gambut dan peningkatan kesejahteraan masyarakat pada areal restorasi gambut serta melaksanakan percepatan rehabilitasi mangrove, melalui Kedeputian Bidang Edukasi dan Sosialisasi, Partisipasi dan Kemitraan bekerja sama dengan Majelis Lingkungan Hidup PP Muhammadiyah Gantung dan didampingi oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Belitung Timur. Adapun kegiatan salah satunya adalah peningkatan kapasitas tenaga pendidik melalui pelatihan ekoliterasi mangrove untuk meningkatkan pemahaman dan pembelajaran bagi guru dan siswa di MTs Muhammadiyah Gantung. Edukasi Mangrove perlu disisipkan ke dalam sebagian mata pelajaran di sekolah dengan harapan anak didik mampu memahami peran ekosistem mangrove untuk lingkungan melalui pelajaran yang ada.

Untuk menunjang hal tersebut, diperlukan sarana dan prasarana belajar bagi guru dan siswa yang dikenal dengan Rumah Literasi Mangrove sebagai tempat belajar bersama baik siswa maupun masyarakat luas untuk mengenal lebih dekat dengan mangrove.

Bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, 5 Juni 2022 yang mengusung tema"SATU BUMI UNTUK MASA DEPAN",  Bupati Belitung Timur, Drs. Burhanudin atau yang lebih dikenal dengan Pak Aan, Badan Restorasi Gambut dan Mangrove Republik Indonesia (BRGM) dan didampingi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Belitung Timur serta para tamu undangan melakukan peresmian Rumah Literasi Mangrove. 

Rumah Literasi Mangrove diharapkan mampu menjadi pusat edukasi dan destinasi wisata wisata mangrove (edu-ecotourism) serta menggalang dukungan masyarakat untuk berpartisipasi dalam upaya program rehabilitasi mangrove di Kepulauan Bangka Belitung dan Indonesia.

Kembali ke Berita